UPTD. SD NEGERI 10 GUNTUNG Kota Pinang

Visi dan Misi

Visi dan Misi

VISI 

" Mempersiapkan Siswa yang Mandiri, Terampil, Disiplin, Bertakwa dan Berbudi Pekerti “

Adapun indikator ketercapaian visi sesuai dengan variabelnya, antara lain :

  1. Mandiri, merupakan suatu kemampuan peserta didik untuk mengatur dirinya sendiri dan tidak tergantung kepada orang lain, kemampuan mengatur tingkah laku yang ditandai kebebasan, inisiatif, rasa percaya diri, kontrol diri, ketegasan diri, serta tanggung jawab terhadap diri sendiri dan orang lain.
  2. Terampil, peserta didik yang dapat melakukan tindakan, aktivitas atau pekerjaan dengan cekatan, gesit, lincah dan mampu menemukan teknik bertindak dengan sistematis.
  3. Disiplin,  peserta didik yang mempunyai sikap dan perasaan taat dan patuh terhadap nilai-nilai yang dipercaya merupakan tanggung jawabnya.
  4. Bertakwa, istilah dalam islam yang merujuk kepada kepercayaan akan adanya Allah, membenarkannya, dan takut akan Allah.
  5. Berbudi Pekerti, peserta didik harus bisa menerapkan akhlak yang baik dan benar menurut syariat islam, dan akhlqul madzmumah (Budi Pekerti Tercela) ialah budi pekerti yang tidak baik dan tidak benar menurut islam.

MISI

Dalam upaya mengimplementasikan visi di satuan pendidikan UPT SD Negeri 10 Guntung Kecamatan Lima Puluh Kabupaten Batu Bara menjabarkan misi sebagai berikut:

  1. Menanamkan dasar-dasar prilaku berbudi pekerti dan berakhlak mulia.
  2. Menumbuhkan dasar-dasar kemahiran membaca, menulis dan berhitung.
  3. Menumbuhkan sikap toleran, tanggung jawab, kemandirian dan kecakapan emosional.
  4. Mengembangkan kemampuan memecahkan masalah dan kemampuan berfikir logis, dan kreatif.
  5. Memberikan dasar-dasar kemampuan hidup kewirausahaan dan etos kerja.
  6. Membentuk rasa cinta terhadap bangsa dan tanah air Indonesia.